Wakil Dekan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Mengikuti Kegiatan Lokakarya Pedoman Kampus Peradaban

  • 21 Desember 2023
  • 08:09 WITA
  • Admin_FKIK
  • Berita

Wakil Dekan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan  yaitu Dr. Isriany Ismail, Apt, M.Si, Dr. Fais Satrianegara, SKM, M.Kes dan Dr. Patima, S.Kep,Ns, M.Kep mejadi peserta pada kegiatan Lokakarya Pedoman Kampus Peradaban yang diselenggarakan oleh Pusat Peradaban Islam Sulawesi Selatan LP2M UIN Alauddin

 

Dr. Patima, S.Kep,Ns, M.Kep selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama menyampaikan bahwa mahasiswa adalah pencetus peradaban yang harus memiliki kualitas diri yang baik sebagai kompenen utama dalam menciptkan alam peradaban didunia kampus. Olehnya output dari kegiatan ini yaitu tersusunnya dokumen Pedoman Kampus berperadaban yang dilaksanakan selama 2 hari mulai tanggal 20 -21 Desember 2023 bertempat di Hotel Remcy Makassar akan sangat berkontribusi bagi tujuan tersebut.

 

Dr. Fais Satrianegara, SKM, M.Kes selaku Wakil Dekan Bidang  Administrasii Kepegawaian dan Keuangan berharap agar fasilitas penunjang untuk mahasiswa dapat mewujudkan lingkungan peradaban di tengah kampus  tercinta UIN Alauddin Makassar terutama di FKIK.

 

Kegiatan yang dihadiri oleh sejumlah pejabat Kampus dan para Dosen lingkup UINAM dibuka langsung oleh Dr. Rosmini, M.Ag Ketua LP2M UINAM

Ketua LP2M UINAM Dr. Rosmini, M.Ag melalui sambutannya  menyampaikan bahwa Perguruan tinggi menjadi garda terdepan peradaban sebuah bangsa karena dalam perguruan tinggi lahir para pemimpin-pemimpin bangsa. Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa "Keseluruhan stakeholder dimana semua yang ada dalam lingkup UIN Alauddin Makassar harus taat aturan," katanya. "Pusat peradaban Islam sudah periode keempat dan belum mendapatkan pedoman kampus peradaban, oleh karena itu dengan melalui kegiatan ini kita berharap sudah ada dokumen menjadi output dari kegiatan Lokakarya ini," kata Ketua LP2M UINAM.