1.366 Mahasiswa UIN Bakal Turun ke 188 Desa

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Admin_FKIK
  • Berita

UIN Online – Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddiin Makassar, bakal memberangkatkan 1.366 orang mahasiswa untuk mengikuti program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Posdaya Berbasis Peradaban, Rabu (06/02/2012).

Mahasiswa yang akan diberangkatkan ke delapan kabupaten ini sebelumnya harus mengikuti pembekalan KKN yang dilaksanakan selama dua hari (6-7/02/2013) di Auditorium Kampus 2 UIN Alauddin Makassar.

Menurut Ketua LPM UIN Alauddin Makassar Prof Dr HM Sattu Alang MA mengatakan bahwa ada 1.366 mahasiswa yang ikut KKN. 1.366 ini terdiri 663 laki-laki dan 703 perempuan yang nantinya akan dipandu oleh 16 orang pendamping.

“Dalam KKN Tematik kali ini kita menawarkan sebuah program yakni program ekonomi,lingkungan dan kesehatan sehingga bisa menciptakan 3P. 3P ini merupakan Pencerdasan, Pencerahan dan Prestasi yang harus relevan dengan kampus,” ungkap Prof Sattu Alang

Prof Sattu Alang juga menambahkan bahwa ada lima pilar yang diamanahkan untuk kita yakni sosial, keagamaan, ekonomi, penataan masyarakat, pendidikan dan pengembangan teknologi.

Dari 1.366 mahasiswa KKN inilah nantinya kita harapkan bisa menciptakan sebuah lingkaran-lingkaran kecil menjadi lingkaran yang besar. Dan UIN Alauddin juga bisa menjadi ujung tombak Posdaya di Indonesia Timur.

Selain itu ada yang manarik dari pembekalan mahasiswa KKN UIN Alauddin kali ini karena dihadiri oleh sejumlah Kepala Desa, Camat dan RT tempat bagi para mahasiswa nantinya ditempatkan, selain itu pembekalan KKN juga dihadiri oleh Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo, Kanwil Propensi Sulsel Gazali Suyuti, Rombongan Posdaya Prof Dr Haryono Suyono MA PhD dan LPM UIN Malang dan Pimpinan Universitas UIN Alauddin Makassar.