Kesmas gelar lokakarya publikasi ilmiah

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Admin_FKIK
  • Berita

UIN Online – Jurusan kesehatan masyarakat (Kesmas) Fakultas Ilmu Kesehatan (Kesmas) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar gelar lokakarya publikasi ilmiah dosen untuk jurnal nasional dan internasional terakreditasi. Minggu, (16/11).

Kegiatan ini berangsung di Hotel Trisula Makassar, yang menghadirkan pemateri Dr dr Ulfah rimayanti (publishing your work: review & revision) dan Anwar mallongi ph D (Choosing A Good Journal And Beneficial Conferences).

Lokakrya ini banyak memberikan informasi kepada dosen dan staf Kesmas mengenai publikasi jurnal nasional dan internasional yang baik juga termasuk bagaimana etik publikasi, pemilihan jurnal, cover letter, dan  reviewer agar menghasilkan jurnal yang baik,

M Faiz Satrianegara SKM MARS, ketua jurusan Kesmas mengungkapkan bahwa kegiatan ini diikuti oleh para dosen kesmas dan staf “ Semoga kegiatan memberikan manfaat  serta terlaksanan dengan baik dan publikasi jurnal, baik itu nasional dan internasional terakreditasi jauh lebih berkualitas” tutur kejur kesmas pada saat membuka kegiatan tersebut.