UKM KSR Unit 107 UIN Alauddin Adakan Donor Darah

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Admin_FKIK
  • Berita

UIN Online - Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) Unit 107 UIN Alauddin Makassar bekerja sama dengan Unit Donor Darah (UDD) PMI Kota Makassar mengadakan donor darah di depan Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) UIN Alauddin. Senin (30/3).

Menurut Isman Mukhlis Sekretaris UKM KSR PMI Unit 107 UIN Alauddin, kegiatan donor darah ini merupakan program kerja yang dilakukan tiga bulan sekali. ia juga menambahkan dirinya sangat berterima kasih  melihat antusias mahasiswa dan dosen melakukan donor darah.

“Sebenarya masih banyak yang mau mendonor darah tapi kita dibatasi waktu. Namun saya bersyukur walau hanya dalam tiga jam, mulai jam 9 pagi sampai jam 12 siang  sebanyak 53 kantong darah terkumpul. Itu banyak” ungkapIsman.

Muhammad Yusuf Arsyad salah satu pendonor mengatakan, ini kali kelima dirinya melakukan donor darah. “Menurut saya donor darah itu sedekah untuk membantu sesama, banyak saudarah kita yang membutuhkan darah makanya kita perlu bersedekah” tutur mahasiswa Jurusan Kesehatan Masyarakat tersebut.