Prodi Keperawatan & Ners meraih penghargaan Nasional

  • 11 November 2022
  • 11:41 WITA
  • Admin_FKIK
  • Berita

Rapat Tahunan Anggota Asosiasi Institusi Perguruan Ners Indonesia (RTA-AIPNI) tahun 2022, yang dilaksanakan di Kota Medan pada tanggal 10-11 November 2022. Kegiatan tahunan ini dihadiri oleh institusi ners seluruh Indonesia yang tergabung dalam asosiasi, berkumpul untuk membahas perkembangan Pendidikan Ners di Indonesia.

Dalam kegiatan tahunan ini selain membahas hal-hal penting tentang Pendidikan, juga diberikan award bagi institusi Pendidikan yang berprestasi, salah satunya adalah persentase kelulusan dalam Uji Kompetensi Ners (UKOM Ners) yang merupakan salah satu syarat mahasiswa untuk bisa dinyatakan telah menyelesaikan Pendidikan Ners.

Pada Award ini Prodi Ners UIN Alauddin Makassar yang berada di bawah Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) meraih penghargaan pada Persentase Kelulusan Terbaik Secara NASIONAL pada periode maret yang meluluskan peserta UKOM 100% pada kategori 25-50 Peserta.

Penghargaan ini merupakan bukti penyelenggaraan proses akademik dan profesi yang baik, juga merupakan pengakuan secara nasional bahwa UIN Alauddin setara dengan universitas-universitas terbaik lainnya di seluruh Indonesia.

Penulis : Ardian Adhiwijaya