Focus Group Discussion (FGD) dengan tema "Implementasi Integrasi Interkoneksi Islam, Sains dan Teknologi Berbasis Moderasi Beragama"

  • 23 Oktober 2024
  • 01:53 WITA
  • Admin_FKIK
  • Berita

Focus Group Discussion (FGD) dengan tema " Implementasi Integrasi Interkoneksi Islam, Sains dan Teknologi Berbasis Moderasi Beragama" yang dilaksanakan pada hari Rabu, 23 Oktober 2024 di LT FKIK Lantai 1.

Acara ini dihadiri oleh Dekan FKIK yaitu Dr. dr. Dewi Setiawati, Sp.OG., M.Kes, Prof. Dr. Drs. H. Supardin, M.H.I (Kapuskaistek), Dr. Rosmini Amin, S.Ag., M.Th.I (Ketua LP2M), para Wakil Dekan dan Kasubag TU FKIK.

Kegiatan ini mengedepankan diksusi tentang pentingnya Implementasi Islam dan perkembangan Sains dan Teknologi terutama dalam bidang Kesehatan yang berbasis Moderasi Beragama.

“Implementasi Islam dalam Sains dan Teknologi di bidang Kesehatan sangat penting dalam praktik medis karna harus mengikuti etika yang menghormati martabat manusia dengan memanfaatkan perkembangan Sains dan Teknologi untuk meningkatkan kesehatan masyarakat.,” ungkap Dekan FKIK Dr. dr. Dewi Setiawati, Sp.OG., M.Kes dalam menyampaikan sambutan di pembukaan FGD.

Setelah dibuka, acara dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh 3 narasumber yakni, Prof. Dr. Drs. H. Sabirin Samin, B.A., M.Ag “Integrasi Keilmuan dalam Etika Islam pada Kajian Sains dan Teknologi : Menjaga Harmoni dan Kesehatan antara Iman, Ilmu dan Amal Berbasis  Moderasi Beragama”, Dr. dr. Hj. Fitriah Zainuddin, M.Kes “Kolaborasi Sains dan Teknologi dengan ajaran Islam untuk Membangun Masyarakat Sehat”, dan Dr. M. Fais Satrianegara, SKM., MARS “Moderasi Beragama dalam Ilmu Kedokteran : Menggabungkan Prinsip Islam, Sains dan Teknologi Kesehatan.