Perkuat Sinergitas, Bidang AUPK UIN Alauddin Rapat Koordinasi Bersama Jajaran FKIK

  • 20 Januari 2022
  • 02:46 WITA
  • Admin_FKIK
  • Berita

Dalam rangka memperkuat sinergitas dan meningkatkan kinerja, Bidang Administrasi Umum Perencanaan dan Keuangan (AUPK) UIN Alauddin mengadakan rapat koordinasi dengan jajaran Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK).

Kegiatan itu dilaksanakan secara tatap muka dengan menerapkan protokol kesehatan di ruang Rapat Senat, Gedung Utama Lantai II FKIK, Kampus II UIN, Kelurahan Romang Polong, Rabu (19/01/2022).

Acara itu dibuka langsung Wakil Rektor Bidang AUPK Prof Dr Wahyudin Naro M Hum. Dalam sambutannya, Ia mengatakan melalui Rakor tersebut dijadikan sebagai ruang introspeksi diri dalam meningkatkan kinerja

"Kami menyampaikan secara pribadi tapi tidak ada kata terlambat untuk kemajuan senantiasa bermuhasabah untuk melakukan introspeksi kinerja kita didalam mengembang amanah yang diberikan oleh Pimpinan atau Institusi kepada kita semua," pesannya.

Sejalan dengan itu, Kepala Biro AUPK Dr Alwan Suban mengatakan pertemuan tersebut sebagai upaya penyamaan persepsi tugas dan tanggungjawab di UIN Alauddin.

"Bertemu dalam rangka penyamaan persepsi tugas tugas dan tanggung jawab abdi negara baik Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Non ASN di UIN Alauddin Makassar," ujarnya.

Sementara itu, Dekan FKIK DR dr Syatirah Jalaluddin mengatakan Rakor tersebut melibatkan Bidang AUPK karena Core Bisnis adalah Bidang Pendidikan yang tentunya sebagai institusi telah terakreditasi.

"Disini kita melibatkan Bidang AUPK dengan Core Bisnis kita adalah Bidang pendidikan dan tentunya sebagai institusi telah terakreditasi kita memiliki kewajiban akuntabilitas dan pertanggungjawaban kegiatan selama ini," paparnya.

Lebih lanjut, Ia menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Pimpinan Universitas yang telah meluangkan waktunya memberikan penguatan kepada Fakultas.

"Kami sangat berterima kasih Pimpinan telah bisa meluangkan waktunya memberikan penguatan bimbingan teknis lebih baik lagi kepada Fakultas tujuannya adalah agar kita tidak salah langkah," bebernya.

"Melalui penyamaan persepsi ini, kedepan tidak ada lagi kesalahan kesalahan, sehingga yang diharapkan 2022 ini akuntabilitas kemudian bisa mempertanggungjawabkan semua kegiatan dengan sebaik baiknya," pungkasnya.