Hadirkan Pemateri dari WHO, FKIK UIN Alauddin Gelar ALHAMDIC

  • 29 Agustus 2022
  • 02:15 WITA
  • Admin_FKIK
  • Berita

Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Islam Negeri (FKIK UIN) Alauddin Makassar menggelar Alauddin Health and Medical International Conference (Alhamdic) di Hotel Novotel Makassar Grand Shayla, Jl Chairil Anwar No 28, Sabtu-Minggu (27-28/8/2022).

Ketua Panitia Alhamdic FKIK UIN Alauddin Makassar, Karlina Amir Tahir, mengatakan Alhamdic dilaksanakan untuk memberi pengetahuan terkait kesehatan kepada 250 peserta yang berasal dari dalam dan luar negeri.



"Bagaimana agar kami bisa berkontribusi meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat secara luas," katanya.

Luaran kegiatan ini salah satunya dengan menerbitkan publikasi jurnal, baik nasional maupun internasional.

"Jadi goalsnya, selain menyelenggarakan simposium, juga melakukan publikasi ke jurnal yang telah bekerja sama dengan kami," ujar Dosen Farmasi UIN Alauddin Makassar ini.

Karlina menambahkan, Alhamdic merupakan hasil kolaborasi lima Program Studi (Prodi) di FKIK UIN Alauddin Makassar dengan instansi internasional.

Kelima Prodi tersebut, yaitu Kedokteran, Farmasi, Kesehatan Masyatakat, Kebidanan dan Keperawatan.

Sedangkan perwakilan lima narasumber internasional yaitu, Madam Mariam Mohd Nasir A.M.N, ETN dari M&T Network Consultancy Services Malaysia, Dr Rathapon Assasutjarit dari Thammasat University Thailand, Salman Khan MD dari West Virginia University, USA, Stephen Himley MS MPH dari WHO, dan Chibuzo Iloabuchi B.Pharm PhD dari Bristol Myers Squibb BioPharmaceutical Company.


"Kami berharap kegiatan ini bisa terus berlanjut dan mewadahi seluruh bidang ilmu kesehatan agar dapat bersinergi dalam upaya meningkatkan kualitas hidup masyatakat," tambahnya.


#Admin